Ankara, Turkey – Pada tanggal 13 Mei 2024, delegasi dari Universitas Nasional melakukan kunjungan resmi ke Social Sciences University of Ankara (ASBU) dengan tujuan memperluas dan mendalami kerja sama di tingkat universitas. Delegasi Universitas Nasional yang hadir dalam kunjungan ini terdiri dari Prof. Dr. Ernawati Sinaga, M.S., Apt., Wakil Rektor Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Kerjasama, Kepala Biro Administrasi Kerja Sama, Dr. Irma Indrayani, M.Si., Kepala Biro Administrasi Kerja Sama, Astri Rozanah Siregar, M.Si., dan Dela Anjelawati, M.Si.
Delegasi Universitas Nasional disambut hangat oleh pimpinan ASBU. Pertemuan ini membahas berbagai peluang kolaborasi antara kedua universitas, termasuk kerja sama dalam bidang penelitian, program pertukaran dosen dan mahasiswa, serta inisiatif akademis lainnya yang dapat memberikan manfaat bagi kedua institusi.
Prof. Dr. Ernawati Sinaga, M.S., Apt., menyampaikan apresiasinya atas sambutan yang ramah dari pihak ASBU dan menekankan pentingnya kerja sama internasional dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian di Universitas Nasional. Beliau juga mengungkapkan harapannya agar pertemuan ini dapat membuka jalan bagi kolaborasi yang lebih erat dan berkelanjutan di masa depan.
Dr. Irma Indrayani, M.Si., Astri Rozanah Siregar, M.Si., dan Dela Anjelawati, M.Si., juga menyatakan optimisme mereka terhadap berbagai peluang kolaborasi yang dapat dijajaki lebih lanjut. Mereka menyoroti pentingnya sinergi antara kedua universitas dalam berbagai proyek akademis dan penelitian.
Kunjungan ini menandai komitmen Universitas Nasional untuk terus memperluas jaringan kerjasama internasionalnya dan meningkatkan kualitas pendidikan serta penelitian melalui kolaborasi dengan institusi-institusi pendidikan baik di dalam maupun luar negeri.